Pelatihan Berbasis Kompetensi Gelombang Ke-2 Tahun Anggaran 2022
23 Mei 2022 |
TARAKAN – Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M. Kes., membuka Pelatihan Berbasis Kompetensi Gelombang Ke-2 Tahun Anggaran 2022 di Aula UPTD Lembaga Latihan Kerja Kecamatan Tarakan Timur Kota Tarakan pada Senin, 23 Mei 2022.
Sebanyak 80 peserta mengikuti kegiatan ini dengan bidang pelatihan pengelasan, pengolahan ikan, desain grafis, bubut, dan otomasi.
Di kesempatan ini, Wali Kota berpesan kepada peserta pelatihan untuk mengikuti kegiatan ini dengan sebaik-baiknya. Ia pun mengajak para tenaga kerja untuk jeli melihat peluang dan berupaya mengisi peluang tersebut dengan kompetensi yang dimiliki. Ia berharap kiranya pelatihan ini dapat meningkatkan kompetensi peserta sehingga siap bersaing di dunia kerja.
Hadir pada pembukaan ini unsur Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kaltara, Bank Kaltimtara, PLN Tarakan, PT. Sumber Harapan Nusakencana, dan Kepala LLK Kota Tarakan.
Sumber : Humas
Warning: Array to string conversion in /home/www/website/ctg.tarakankota.go.id/wp-content/themes/Appland/functions.php on line 286
Array 176 views
« Logo dan Tema Peringatan Hari Lahir Pancasila 2022 |
Konsultasi dan Pelatihan Website Kecamatan Tarakan Tengah » |